Jika Anda atau anggota keluarga memiliki alergi terhadap makanan laut, Anda bisa menggunakan daging ikan air tawar sebagai bahan baku. Misalnya ikan lele, nila, atau patin.
Bahan:
- 200 gram tepung terigu
- 400 gram tepung tapioka
- 1 kg fillet ikan lele
- 5 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 2 batang daun bawang
- 2 butir telur ayam
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
- penyedap rasa secukupnya
- air es secukupnya
Cara Membuat Bakso Ikan Lele:
- Bersihkan lele dan ambil dagingnya saja.
- Campur daging ikan dengan bawang, telur, garam, merica, penyedap rasa dan air es.
- Blender sampai semua bahan halus.
- Masukkan ikan yang telah halus dalam mangkuk lalu tambahkan tepung sedikit demi sedikit sampai adonan kalis.
- Rebus air dan beri sedikit minyak.
- Buat bulatan-bulatan bakso ikan dan masak bakso sampai mengapung.
- Tiriskan bakso.
Bakso ikan lele siap disajikan. Anda bisa menjadikannya sebagai campuran capcay, tumisan, bakso bakar, atau shabu-shabu.